Wisataalam.co.id, Tempat Nongkrong Jogja 24 Jam — Jika kamu sedang boring dikosan, dirumah, atau dikontrakan? Jogja itu tempat untuk ngilangin kegelisahanmu saat ini itu banyak sekali.
Sesekali kamu perlu untuk nongkrong untuk refreshing sejenak sekadar berkumpul bareng teman, agar imajenasimu tumbuh sehingga mempunyai semangat hidup agar melakukan hal yang lebih berfaedah.
Sebagai daerah Istimewa di Indonesia, Jogja juga memiliki banyak tempat-tempat istimewa yang bisa kamu kunjungi saat liburan di Jogja.
Nah, Untuk kamu anak muda, ada beberapa tempat nongkrong di Jogja yang admin rekomendasikan untuk kamu kunjungi.
Tempat nongkrong di Jogja ini biasanya dijadikan untuk tempat ngumpul-ngumpul anak muda, komunitas atau karyawan kantoran untuk menghabiskan waktu bersama, hangout, makan-makan, atau sekedar melepas penat seharian beraktivitas.
Untuk kamu yang penasaran denga tempat nongkrong di Jogja 24 jam? Yu, simak terus artikel kali ini hingga selesai ya!
Berikut ini penjelasan selengkapnya.
Rekomendasi 10 Tempat Nongkrong Jogja 24 Jam
Beberapa tempat nongkrong Jogja 24 jam ini tidak hanya dibanjiri oleh masyarakat sekitar saja, tetapi banyak pula para masyrakat luar yang dengan sengaja mengunjungi beberapa tempat tersebut sebagai tempat bersatai.
Berikut adalah beberapa daftar tempat nongkrong di Jogja:
Silol Kopi & Eatery
Seperti anak mudah umumnya, ketika malam hari tiba biasanya suka nongkrong di kafe atau tempat lainya.
Oleh sebab itu banyak kafe di jogja yang buka 24 jam, salah satunya adalah SiLoL kopi & Eatery ini. Tak sekedar tempat nongkrong, kafe ini juga asik buat nyekripsi atau merampungkan deadline.
Ada banyak variant minuman kopi yang bisa kamu coba dari mochacino, americano, long black, french press, vietnam drip dll.
Sedangkan untuk menu makanan di silol cafe jogja juga beragam dari snack hingga makanan berat. Beberapa menu disana antara lain Soup Buntut, tomyam soup, soto ayam, pizza, burger dll.
Selain menunya beragam, harganya juga cukup terjangkau lho, tidak sampai membuat kantong kamu bolong kok.
Maka dari itu, untuk kamu yang ingin berkunjung ke Silol cafe berada di tengah kota jogja gak jauh dari kawasan malioboro tepatnya berada di jalan suroto nomor 7, Kota Baru. Kalau dari kawasan malioboro langsung saja menuju stadion kridosono.
Warkop Semesta Kota Baru
Mungkin saat ini kamu masi bingung untuk mencari tempat nongkrong Jogja 24 Jam? Jika iya, Warkop Semesta Kota Baru ini bisa jadi tujuan kamu untuk bersantai.
Warkop Semesta menjadi tempat nongkrong dan berkumpulnya anak-anak muda yang tak pernah kenal waktu.
Tempatnya luas dan cozy dengan banyak pilihan kopi.
Tak hanya itu saja, makanan yang disediakan juga cukup beragam, mulai dari makanan berat hingga makanan ringan sehingga tak perlu khawatir bila tiba-tiba perut jadi lapar.
Jadi, untuk kamu yang bosan ingin nongrkong pada malam hari? Warkop Semesta Kota Baru ini bisa menjadi tujuan kamu.
Legend Coffee
Kafe ini merupakan salah satu tempat nongkrong 24 jam Jogja, yang bisa kamu kununjungi untuk bersatai bareng teman saat malam hari.
Nah, Buka setiap hari pukul 10.00-01.00 WIB, bisa menjadi pilihan kafe saat lapar melanda atau sekedar ngopi pada tengah malam.
Selain itu, kamu juga bisa menikmati berbagai menu yang tersedia mulai dari Aceh Gayo, Caramel Macchiato, Green Tea Latte, Lychee Tea, French Fries, Pisang Goreng, dan Roti Bakar.
Untuk makanannya yang tersedia mulai dari Gurameh Goreng, Ayam Goreng Mentega, Cah Kangkung, Nasgor Ikan Asin, Chicken Katsu, dan Sapi Lada Hitam.
Harganya juga sangat terjangkau tidak sampai membuat kantong kamu bolong hannya Rp 25.000–50.000 saja, kamu sudah bisa menikmati berbagai hidangan yang tersedia.
Dengan begitu, saat kamu sedang mencari tempat nongkrong, Legend Kopi ini bisa menjadi pilihan untuk kamu kunjungi.
Merapi Coffee Shop
Mencari kafe di Jogja yang estetik sangatlah mudah. Sederet nama bisa disebutkan, mulai dari yang berkonsep minimalis modern sampai ala Pulau Dewata yang menawan bisa ditemukan.
Namun di saat-saat suntuk akhir bulan atau kala ingin mencari ide di tempat tenang, Merapi Coffee Shop adalah solusinya.
Meskipun berada di sebuah hotel berbintang, tak membuat Merapi Coffee Shop ini sepi pengunjung.
Malahan kafe ini menjadi tempat pelarian, mereka-mereka yang ingin menghilangkan kebosanan di tengah malam.
Karena suasana di Merapi Coffee Shop ini cukup menenangkan. Untuk harganya, masih bisa terjangkaulah.
Susu Bangjo
Bagi para pecinta susu murni, Susu Bangjo menjadi tempat yang sempurna untuk menikmati berbagai macam minuman dengan bahan dasar susu.
Dari susu murni rasa coklat, vanila, stroberi, hingga matcha, tersedia banyak pilihan untuk memuaskan selera kamu .
Selain itu, terdapat juga berbagai kreasi minuman unik lainnya yang pasti akan membuat lidah kamu bergoyang.
Suasana kafe yang nyaman dan hangat membuat Susu Bangjo menjadi tempat yang ideal untuk berkumpul bersama teman-teman atau bahkan untuk mengerjakan tugas di malam hari.
Dengan dekorasi yang sederhana namun menarik, kamu akan merasa betah berlama-lama di kafe ini.
Salah satu daya tarik utama Susu Bangjo adalah harga yang terjangkau. Meskipun menawarkan minuman berkualitas, kafe ini tetap menjaga harga agar sesuai dengan kantong para pengunjungnya.
Ini menjadikan Susu Bangjo sebagai destinasi nongkrong yang ramah di kantong namun tetap memberikan pengalaman yang memuaskan.
Café Bunga
Nah, Café Bunga juga merupakan satu tempat nongkrong jogja yang menawarkan pengalaman unik bagi para pengunjungnya.
kafe ini memiliki konsep semi outdoor dan full outdoor yang menarik. Pengaturan ini menciptakan suasana yang asyik dan santai, sangat cocok untuk nongkrong maupun nugas.
Selain itu, kafe ini juga dikenal sebagai tempat nongkrong yang memiliki pelayanan yang memuaskan. Pelayan tempat ini selalu memberikan senyuman kepada pelanggannya.
Dengan demikian membuat orang menjadi betah berlama-lama di tempat nongkrong ini, lokasinya berada di Jl. Glagahsari, Warungboto, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah
Roof Top
Tenang saja, tempat nongkrong ini sangatlah terjangkau dan tidak mahal sama sekali. Tempat nongkrong yang menyajikan berbagai makanan ringan plus kopi, koktail, bir, wine, dan musik live
Nikmati malam syahdu dengan iringan LIVE MUSIC terbaik di Yogyakarta yang tampil di Rooftop . Hiburan musik ini selalu ada setiap hari dari Senin sampai Minggu mulai pukul 20.00 sampai tengah malam.
.Pasti seru banget
Kamu bisa menikmati makan dan minuman dengan menikmati sunset dan pemandangan kota Yogyakarta.
Jadi, Dinner romantis di Jogja juga bisa dilakukan di Rooftop yang merupakan salah satu rekomendasi yang paling tepat untuk kamu.
Café Brick
Nah, Café Brick juga merupakan salah satu tempat nongkrong 24 jam di Jogja, yang bisa kamu kunjungi untuk menikmati bebragai hidangan yang sangat lezat.
Tempat ini memiliki banyak sekali spot-spot foto yang instagramable. Properti-properti di kafe ini sangat kental dengan suasana vintage Eropa, mulai dari jam dinding, kursi, hiasan dinding, hingga peralatan dan perlengkapan lainnya.
Selain itu, untuk harga menu makanan dan minumannya juga sangat terjangkau kok tidak sampai membuat kantong kamu bolong.
Oleh karena itu, jika kamu sedang mencari tempat nongkrong, Café Brick ini bisa menjadi pilihan untuk kamu kunjungi.
Kopitu Coffee and Partner
Coffee shop ini memiliki lokasi yang sangat strategis yaitu di dekat kampus. Oleh karena itu banyak pengunjung dari kalangan mahasiswa yang nongkrong ataupun mengerjakan tugas di tempat ini.
Selain tempatnya yang nyaman, kopi di tempat ini terkenal sangat enak karena memiliki komposisi yang sangat pas.
Maka dari itu, untuk kamu yang sedang mencari tempat nongkrong di Jogja 24 Jam? Kopitu Coffee and Partner adalah pilihan yang tepat untuk kamu kunjungi.
Super Hotspot Café
Jika menginginkan tempat nongkrong dengan kecepatan Wi-Fi super, maka tempat ini sangatlah tepat. Selain itu, suasana tempatnya yang cozy membuat siapa saja berlama-lama di tempat ini.
Kamu juga bisa mecicipi beragam makanan dan minuman yang ditawarkan pun memiliki cita rasa yang enak dan lezat.
Selain itu, harga menunya juga sangat terjangkau tidak sampai membuat kantong kamu bolong hanya Rp 25.000–50.000.
Jadi, untuk kamu yang berminat uberkunjung ke tempat ini lokasinya barada di Jl. Laksda Adisucipto, Ambarukmo, Demangan, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Tempat Nongkrong Jogja 24 Jam Lainnya
- Loko Cafe
- Peacock Coffee Palagan
- Raminten’s Kitchen
- Luxury Internet Cafe
- Le Travail Coffee
- Vito Cafe
Jika berkunjung di daerah Jogja, tak ada salahnya untuk mampir ke salah satu 10 tempat nongkrong Jogja malam 24 jam tersebut. Tak ada salahnya mencoba kenyamanan nongkrong di café terkenal Jogja.
Akhir Kata
Nah, demikianlah beberapa ulasan menarik yang bisa dijadikan sebagai referensi ketika sedang bingung mencari tempat nongkrong di Jogja 24 jam.
Setiap destinasi atau tempat nongkrong yang ada di jogja ini sudah tentu memiliki konsepnya sendiri dalam memberikan pengalaman kepada pengunjungnya.
Dari suasana yang nyaman hingga kualitas kopi yang disajikan, setiap tempat menawarkan sesuatu yang unik bagi mereka yang mengunjunginya.
So, kamu tinggal memilih suasana yang cocok dengan yang kamu inginkan! Semoga informasi ini bermanfaat!